Peran Babinsa dalam Membantu Petani Sukseskan Ketahanan Panen di Tengah Pandemi

Peran Babinsa dalam Membantu Petani Sukseskan Ketahanan Panen di Tengah Pandemi
SHARE

PRABANGKARANEWS.COM || ACEH SELATAN – Babinsa Koramil 04/Sawang Kodim 0107/Aceh Selatan Koptu Hery Mardedi terus giat melakukan Upaya Khusus (Upsus) pendampingan pertanian kepada warga Desa Panton Luas Kecamatan Sawang Kabupaten Selatan, Rabu (05/08/2020).

Kehadirannya Babinsa Koramil 04/Sawang,  di lahan sawah warga guna memberikan motivasi, dorongan serta membantu petani dalam proses pasca panen  di wilayah desa binannya itu.

“Dengan turun langsung ke sawah mendampingi sekaligus membantu petani memanen padi untuk  memberikan motivasi pada  masyarakat agar dapat lebih bersemangat dalam menyelesaikan  masa panen, “ucap Koptu Hery.

Lebih lanjut Koptu Hery Mardedi menuturkan,kegiatan membantu petani dalam mempercepat masa panen tersebut merupakan salah satu upaya Babinsa dalam mewujudkan program pemerintah yang telah mencanangkan tahapan penanaman serentak yang harus segera diwujudkan dalam waktu dekat.  Oleh sebab itu persiapan pengolahan tanah setelah panen wajib segera dilakukan untuk mengejar waaktu tanam serentak yang telah ditetapkan.

Baca Juga  Eksistensi Ngawi Street Food (NSF), Wabup Dwi Rianto Jatmiko Minta Ada Inovasi

“Untuk itu, kita terus berupaya menggenjot petani dengan  melakukan pendampingan agar dapat mempercepat masa panen ini demi terwujudnya program pemerintah dalam mensukseskan ketahanan pangan dimasa pendemi covid-19,”imbuh Koptu Hery.

Koptu Hery, dari luas tanam 50,1 hektar di Desa Panton Luas itu sampai hari ini telah siap dipanen mencapai 33 hektar.

“Kita juga terus memberikan bantuan tenaga kepada  petani yang sedang pane.  Diharapkan  dengan ikut membantu memanen padi tersebut, dapat meringankan beban masyarakat desa binaan, “tutupnya.(Pendim Asel)