PSSI Bebastugaskan Indra Sjafri dari Timnas U-20 Usai Evaluasi

PSSI Bebastugaskan Indra Sjafri dari Timnas U-20 Usai Evaluasi
SHARE

PRABANGKARANEWS – PSSI resmi membebastugaskan Indra Sjafri dari jabatannya sebagai pelatih Timnas Indonesia U-20 setelah gagal mencapai target di Piala Asia U-20 2025. Keputusan ini diumumkan oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, setelah melakukan evaluasi bersama Wakil Ketua Umum dan jajaran Exco PSSI.

“Kami memutuskan untuk melepas Coach Indra Sjafri sebagai pelatih kepala Timnas U-20 setelah melakukan evaluasi,” ujar Erick Thohir dalam pernyataan resminya, Minggu (23/2). Ia juga menyampaikan apresiasi atas kontribusi Indra yang berhasil membawa Garuda Muda menjuarai AFF U-19 2024 dan lolos ke Piala Asia U-20 2025.

Erick menegaskan bahwa keputusan ini diambil secara profesional dan telah diterima oleh Indra Sjafri. Meski tidak lagi menjadi pelatih Timnas U-20, Indra tetap menjadi bagian dari ekosistem sepak bola Indonesia, dilansir dari Antaranews.

Baca Juga  Mitigasi Dampak Negatif Sedimentasi terhadap Keanekaragaman Hayati Perairan

Dengan adanya perubahan ini, PSSI diharapkan segera mencari sosok pelatih baru yang mampu membawa Timnas U-20 ke level yang lebih tinggi di kancah internasional. (A Rauf Andar Adipati / Antaranews).