Pantai Watukarung Pacitan Antisipasi Pengunjung Liburan Natal dan Tahun Baru

Pantai Watukarung Pacitan Antisipasi Pengunjung Liburan Natal dan Tahun Baru
SHARE

PACITAN –  Memasuki libur panjang hari Natal dan Tahun Baru 2022, sejumlah kawasan wisata telah dibuka untuk masyarakat dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Dengan menurunnya kasus Covid-19 di Pacitan, pemerintah memperbolehkan tempat wisata yang memiliki manajemen pengelolaan untuk tetap beroperasi. Salah satunya Pantai Watukarung yang terletak di Desa Watukarung, Kecamatan Pringkuku, Kabupaten Pacitan. Untuk mengantisipasi lonjakan pengunjung saat hari libur, pihak pengelola wisata Pantai Watukarung membatasi kapasitas pengunjung untuk mengurangi penyebaran kasus covid-19.

“Saat libur Natal belum ada lonjakan jumlah pengunjung, untuk libur tahun baru kami belum tahu. Upaya pencegahan penyebaran kasus Covid-19 di kawasan wisata dilakukan dengan menyiapkan tempat cuci tangan, diadakan vaksin bagi yang belum vaksin, dan jumlah pengunjung dibatasi tidak seperti biasanya”, kata Wiwik salah satu pemilik warung makan di Pantai Watukarung, Sabtu  (25/12/2021).

Baca Juga  Pj. Bupati Madiun Buka Kegiatan Strategi Tata Kelola Pengadaan Barang dan Jasa Tahun 2024

Pengunjung diperbolehkan masuk ke kawasan wisata Pantai Watukarung apabila sudah melaksanakan vaksinasi Covid-19. Sebelum memasuki kawasan wisata, pihak pengelola akan mengecek melalui aplikasi peduli lindungi. Bagi pengunjung yang belum vaksin, disediakan posko vaksinasi Covid-19.

“Saya setuju dengan dibukanya kawasan wisata asalkan tetap menerapkan protokol kesehatan”, ucap Febi salah seorang pengunjung saat diwawancarai di Pantai Watukarung, Pacitan (25/12/2021).

Saat ini belum ada lonjakan wisatawan di kawasan Pantai Watuarung. Untuk mengantisipasi lonjakan wisatawan saat tahun baru, para pedagang juga sudah menyiapkan prokes yang ketat sebagai upaya pencegahan penyebaran kasus Covid-19 di kawasan Pantai Watu Karung. Dengan dibukanya sejumlah objek wisata di Pacitan, warga masyarakat memberikan respon positif asalkan tetap mematuhi protokol kesehatan.

Baca Juga  Rasa Syukur Pedagang, Pantai Kelayar Mendapatkan Sertifikat AKB dan Fase Simulasi Buka Kembali

(Ayu Kris Sintya – Kameraman;  Diah Tri Ramadani  – Reporter;   Doni April Nur Cahyo – Editor)