Pantai Bambang, Surga Tersembunyi dengan Batu Hitam Eksotis di Lumajang

Pantai Bambang, Surga Tersembunyi dengan Batu Hitam Eksotis di Lumajang
SHARE

LUMAJANG (PRABANGKARANEWS) -| Pantai Bambang, yang terletak di Desa Bago, Kecamatan Pasirian, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, menyuguhkan pesona alam yang masih alami. Keindahannya tersembunyi di balik hamparan hijau pegunungan dengan semilir angin laut yang menyegarkan.

Berbeda dengan pantai lainnya yang dikenal dengan pasir putih atau hitam, Pantai Bambang justru menawarkan daya tarik unik berupa batu-batu kecil berwarna hitam yang tersebar di sepanjang garis pantainya. Keunikan ini menciptakan pemandangan eksotis yang jarang ditemukan di tempat lain, semakin menambah keistimewaan alamnya, dilansir dari Antaranews Senin (3/2/25).

Berjalan di atas batu-batu tersebut ditemani suara deburan ombak yang bergulung lembut menciptakan harmoni alami yang menenangkan. Embusan angin laut yang sejuk menambah ketenangan, menjadikan Pantai Bambang sebagai destinasi ideal bagi mereka yang ingin melepas penat dari hiruk-pikuk kehidupan sehari-hari.

Baca Juga  Destinasi Wisata yang Memanjakan Mata di Kota Pacitan

Seorang pengunjung asal Surabaya, Eka, mengungkapkan bahwa minimnya keramaian membuatnya bisa menikmati keindahan Pantai Bambang dengan lebih leluasa. Ia menilai suasana pantai yang masih asri menjadikannya tempat yang cocok untuk beristirahat dan merenung.

Selain pesona laut dan batu hitamnya, pantai ini juga dikelilingi pepohonan hijau yang menambah kesan alami. Kicauan burung dan suara dedaunan yang tertiup angin semakin memperkuat suasana damai di kawasan tersebut. Udara segar yang berasal dari perpaduan laut dan hutan menciptakan kesejukan bagi tubuh dan pikiran.

Keistimewaan lain dari Pantai Bambang adalah kepedulian masyarakat sekitar dalam menjaga kebersihan dan kelestariannya. Warga setempat bekerja sama untuk memastikan lingkungan tetap terjaga, sehingga pengunjung dapat menikmati keindahan pantai tanpa terganggu oleh sampah atau kerusakan alam.

Baca Juga  Kasad Berikan Bantuan Alat Olah Raga Untuk Pembinaan Jasmani Prajurit Kodam XII/Tpr

Meski belum banyak dikenal luas, Pantai Bambang menawarkan pengalaman wisata yang eksklusif dengan keindahan yang masih terjaga. Batu hitam yang khas dan ketenangan yang ditawarkan menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang mencari tempat wisata yang jauh dari keramaian.

Tak hanya sebagai destinasi wisata, Pantai Bambang juga dikenal sebagai penghasil batu hias atau batu taman. Batu-batu ini terbawa arus laut hingga ke tepian pantai, dengan bentuk yang beragam, mulai dari bulat hingga lonjong, serta warna dan corak yang unik. Batu-batu tersebut kemudian dijual berdasarkan motif dan bentuknya.

Bagi wisatawan yang berkunjung ke Kabupaten Lumajang, Pantai Bambang bisa menjadi pilihan destinasi menarik. Berjarak sekitar 24 kilometer ke arah selatan dari pusat kota, pantai ini menyuguhkan keindahan eksotis dengan hamparan batu hitam yang memikat. (Zumrotun Solichah/Antaranews)

Baca Juga  Fachrul Razi: Pengangkatan Honorer Menjadi PNS Tidaklah Membuat Negara Bangkrut