Jembatan Layang di Kota Ezhou China, Jatuh Miring Tewaskan Tiga Orang

Jembatan Layang di Kota Ezhou  China,  Jatuh Miring  Tewaskan Tiga Orang
SHARE

PRABANGKARANEWS.COM || Sebuah jembatan layang di Kota Ezhou, Provinsi Hubei, China bagian tengah jatuh miring ke salah satu sisi. Insiden tersebut terjadi pada Sabtu (18/12) pukul 15.37 waktu setempat.

Jembatan merupakan bagian dari struktur jalan yang menghubungkan jalan tol Wuhan-Huangshi dan jalan tol Daqing-Guangzhou.

Menurut manajemen darurat, tiga orang meninggal dunia dan empat lainnya terluka akibat insiden tersebut. Sementara empat kendaraan terbalik. Saat ini para korban cedera berada di rumah sakit untuk perawatan medis. Sementara penyelidikan terkait penyebab runtuhnya jembatan masih diselidiki.

Dikutip dari  CGTN, Kementerian Transportasi China telah mengirimkan para ahli ke Hubei untuk memeriksa situasi dan membantu evakuasi. (*)

Baca Juga  Prof Andrik Purwasito; Trump Bisa Menang Atas Pertimbangan Primordial