Hadiri Halal Bihalal dan Sarasehan PGRI; Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji, Harapkan Guru Adaptif dengan Perubahan

Hadiri  Halal Bihalal dan Sarasehan PGRI; Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji, Harapkan Guru Adaptif dengan Perubahan
SHARE

PRABANGKARANEWS.COM || PACITAN – Era digital seperti saat ini menuntut gerak cepat semua lini, tak terkecuali dalam dunia pendidikan. Guru harus menjadi lebih adaptif terhadap perubahan jaman dan teknologi, dimana terjadi inovasi khususnya dalam hal digitalisasi yang menyebabkan perubahan secara cepat dan masif.

Pernyataan itu disampaikan Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji di depan para insan pendidk Pacitan dalam acara halal bihalal dan sarasehan Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI), di Cabang Ngadirojo, Selasa (31/05/2022).

“Saya sangat beharap guru di bawah PGRI bisa beradaptasi dengan perkembangan jaman,” kata Bupati.

Mas Aji menyampaikan pesan tersebut bukan tanpa alasan, mengingat era teknologi dan informasi saat ini selain karena kecepatan, perubahan perkembangannya pun juga sulit ditebak. Situasi tersebut jelas membutuhkan penyesuaian yang cepat pula dari para guru.

Baca Juga  Sajak Selamat Pagi, Matahari Timur

“Indonesia termasuk Pacitan memiliki sumber daya alam yang luar biasa tinggal bagaimana sumber daya manusia yang kita punya bisa bergerak bersama memaksimalkan potensi tersebut,” katanya kembali.

Bupati Indrata Nur Bayuaji menekankan pentingnya membentuk kualitas generasi penerus dengan sumber daya manusia (SDM) unggul. Dan semua itu merupakan beban yang harus ditanggung para guru. Banyak contoh negara atau daerah yang memiliki keunggulan SDM justru bisa menjadi kekuatan meskipun dengan SDA yang terbatas.

Sarasehan yang dirangkaikan dengan acara halal bihalal merupakan agenda PGRI untuk dalam rangka membangun sinergi sesama para guru di bawah naungan PGRI. Ini sesuai tema yang diusung, menebar silaturahim, menabur persahabatan, menguatkan organisasi, guru tangguh Indonesia tumbuh. (prokopim pacitan)

Baca Juga  Gerbong Mutasi, Bupati Indrata Nur Bayuaji Lantik Pejabat Baru di Lingkup Pemerintah Kabupaten Pacitan