Hergunadi Pj Bupati Magetan Mundur, Resmi Daftar Bacabup dari PAN
PRABANGKARANEWS || Magetan – Penjabat (Pj) Bupati Magetan, Hergunadi, yang memilih mundur untuk maju dalam Pilkada Magetan kini mendapat kepastian. Pada hari Minggu (21/07/2024), Hergunadi secara resmi mendaftarkan diri ke DPW PAN Jawa Timur.Ketua DPD PAN Magetan, Dwi Aryanto, S.E, mengonfirmasi hal tersebut setelah kunjungan ke DPW PAN Jawa Timur.
“Dengan ini, pak Hergunadi telah menunjukkan keseriusannya untuk maju di Pilkada serentak 2024. InsyaAllah keluarga besar PAN menyambut baik dan berharap mendapatkan kepercayaan dari DPP PAN untuk surat keputusan,” kata Dwi Aryanto.
Berkas pendaftaran Hergunadi diterima langsung oleh Risqi Sadiq, Ketua DPW PAN Jawa Timur, dan akan dibawa ke Jakarta untuk pembahasan lebih lanjut dengan DPP.
“Selanjutnya, pak Hergunadi akan terus berkomunikasi dengan partai lain untuk membentuk koalisi dan menentukan pasangannya. PAN tentu mendorong kadernya sendiri untuk mendampingi pak Hergunadi,” tambahnya.
Pewarta: Zain M