Desa Wisata Indonesia Raih Pengakuan Global dalam “Best Tourism Villages 2024”

PRABANGKARANEWS, Jakarta, 16 November 2024 – Dua desa wisata Indonesia, Desa Wisata Jatiluwih di Bali dan Desa Wisata Wukisari di D.I. Yogyakarta, berhasil memperoleh penghargaan bergengsi dari Organisasi Pariwisata Dunia (UN Tourism) sebagai bagian dari “Best Tourism Villages by UN Tourism 2024.” Acara penghargaan ini berlangsung pada edisi keempat di Kolombia, Jumat (15/11/2024).
Menteri Pariwisata, Widiyanti Putri Wardhana, menyampaikan apresiasi atas capaian ini. Dalam keterangannya di Jakarta pada Sabtu (16/11/2024), ia menegaskan bahwa penghargaan ini mencerminkan keberhasilan program desa wisata sebagai prioritas nasional yang mendukung visi pembangunan desa yang dicanangkan melalui Asta Cita Kabinet Merah Putih.
“Saya sangat bangga dengan pencapaian ini. Semoga penghargaan ini dapat memotivasi desa wisata lainnya di Indonesia untuk terus mengembangkan potensi alam, budaya, dan pemberdayaan masyarakat menuju pariwisata yang inklusif dan berkelanjutan,” ungkap Widiyanti, dilansir dari Kemenparekraf Senin (18/11/24).
Penghargaan Best Tourism Villages diberikan kepada desa-desa yang menjadi teladan dalam mengembangkan pariwisata berbasis komunitas, melestarikan budaya lokal, serta menjaga keberlanjutan lingkungan. Hingga tahun 2024, sebanyak 245 desa telah tergabung dalam Best Tourism Villages Network, jaringan global desa wisata.
Prestasi ini melanjutkan keberhasilan sebelumnya yang diraih oleh Desa Nglanggeran pada 2021 dan Desa Penglipuran pada 2023. Desa Jatiluwih dan Wukisari berhasil terpilih dari 260 kandidat dari 60 negara, menunjukkan kualitas unggul desa wisata Indonesia di panggung internasional.
Selain penghargaan, UN Tourism juga menyediakan program pendampingan berupa upgrade programme bagi 20 desa wisata yang belum terpilih, guna meningkatkan kapasitas mereka.
“Kami di Kementerian Pariwisata berkomitmen untuk terus memperkuat ekosistem desa wisata, sehingga potensi wisata Indonesia semakin mendunia,” tutup Widiyanti.