Petani Sentani Jayapura Respon Positif Kredit Usaha Rakyat

Petani Sentani Jayapura Respon Positif Kredit Usaha Rakyat
SHARE

Prabangkaranews.com – Sentani, Antusias para tani calon penerima Kredit Usaha Rakyat (KUR) di Kabupaten Jayapura sangat besar, sesuai surat penugasan Nomor 48/KP.340/B.4/2/2020, sem sebagai anggota tim relawan penyalur KUR yang di percayakan langsung dari Direktur Prasarana dan Sarana Kementerian Pertanian untuk Provinsi Papua dan Papua Barat melakukan sosialisasi terbuka di Sentani.

Hari Minggu (15 /3/ 20), bertempat Jalan Padang Pasir, Rt. 003 / Rw V, Henna, Kelurahan Sentani Kota, Kabupaten Jayapura, petani hanya bekal E-KTP bisa ambil KUR di bawah 50, 000.000 tanpa agunan dengan bunga 6% dibayar sekali dalam satu tahun, sedangkan petani yang mau ambil dana KUR 100.000.000 keatas bisa pakai jaminan.

Program Kredit Usaha Rakyat dari Kementerian Pertanian untuk tahun 2020 ini sangat berbeda dengan tahun sebelumnya, petani Kabupaten Jayapura melihat program KUR tahun ini cukup bagus dan dapat menguntungkan.

Baca Juga  Serda Dedy Afriyandy Mulai Dilakukan Pendonoran

Salah seorang calon penerima Kredit Usaha Rakyat Namison mengatakan, ” saya sangat senang dan tertarik dengan Program KUR tahun 2020 ini karena sangat berbeda dengan Program KUR yang sebelumnya, yang pernah ikut program KUR yang sebelumnya. Saya melihat untuk tahun 2020 ini sangat berbeda untuk itu saya sangat berterima kasih kepada Bapak Menteri Syahrul Yasin Limpo, yang bisa membantu kami modal usaha sehingga saya dan kami semua tertarik untuk ikut program KUR tahun 2020 ini. “

Dalam waktu yang berbeda ketika saya bertemu dengan Kepala seksi pembiayaan pengolahan dan pemasaran Provinsi papua, Togu Rudin, SP. MM mengatakan, ” kami sangat berterima kasih karena Pak. Sem Gombo yang diberi tugas langsung dari Direktur Prasarana dan Sarana Kementerian Pertanian sebagai relawan penyalur KUR khusus Provinsi Papua supaya mempermudah mendorong percepatan KUR bagi petani.

Baca Juga  Dolanan Anak Perlu Dikenalkan di Kalangan Anak

“Dinas Pertanian Provinsi Papua berkewajiban untuk menyampaikan informasi mengenai KUR kepada seluruh Kepala Dinas Pertanian Kabupaten / Kota Provinsi Papua guna melengkapi data calon penerima KUR sesuai dengan format yang di berikan pak sem, “tuturnya.

Salah seorang ibu mengatakan,” selama ini kami mau berusaha namun terbentur dengan modal sehingga sulit sekali kami bisa berkembang, selama ini kami bekerja hanya usaha swadaya jadi kami bersyukur dengan hadirnya program Kredit usaha rakyat dari kementerian pertanian ini dengan bunga yang sangat rendah semoga dengan harapan ke depan kami bisa sukses, kami juga berharap pemerintah terus memberikan pendampingan supaya usaha kami juga bisa berkembang baik.

Baca Juga  Update Kasus Harian Jawa Timur per Jum'at 20 Agustus 2021

KTP yang telah kami kumpulkan akan segera dikirim ke Kementerian Pertanian secara kolektif dengan data tani yang telah diberikan Dinas Pertanian Kabupaten/ Kota seluruh Papua. Selanjutnya pihak Direktur Prasarana dan Sarana Kementerian Pertanian bersama pihak Bank penyalur akan melakukan verifikasi data calon penerima Kredit Usaha Rakyat semoga secepatnya realisasi supaya petani penerima program KUR langsung eksen di lapangan. (red/ Sem).