Hasil Reshuffle, Imam Bashori Resmi Ketua BPD Desa Sirnoboyo, Pacitan

Hasil Reshuffle, Imam Bashori Resmi Ketua BPD Desa Sirnoboyo, Pacitan
SHARE

PRABANGKARANEWS.COM || PACITAN – Bertempat di salah satu rumah makan di Pacitan, BPD Desa Sirnoboyo Pacitan melaksanakan serah terima jabatan ketua BPD Desa Sirnoboyo hasil Reshuffle, Kamis (29/12/2022).

Rapat yang dihadiri oleh Kepala Desa Sirnoboyo Eko Haryono, dan sekretaris Desa Sirnoboyo Khamim Turmudzi, Ketua  lama Anis Sutrisno ,  serta 8 anggota BPD.  Dihadapan peserta rapat Anis Sutrisno  secara resmi mengundurkan diri sebagai ketua   Ketua BPD Desa Sirnoboyo.

Anis Sutrisno, alasan mengundurkan diri sebagai ketua BPD Desa Sirnoboyo disebabkan kesibukan dan demi regenerasi, sudah saatnya yang muda yang menggantikan yang tua.  Semangat dan motivasi dari yang muda,  didukung oleh  anggota BPD yang sudah 3 periode maupun 2 periode  jadikan BPD, bisa mengoptimalkan sinergisitas  dengan Pemdes Sirnoboyo.

Baca Juga  Keunikan Candi Gunung Gangsir

“Imam Bashori sebagai ketua baru untuk melanjutkan sisa masa Bakti BPD Desa Sirnoboyo 2019-2025.  Anis Sutrisno masih menjadi anggota BPD Desa Sirnoboyo dan akan terus memberikan pemikiran terbaik untuk Desa Sirnoboyo,” jelas Anis.