KAFIB UNS Gelar Diskusi MBKM Bersama ANRI dan Badan Bahasa dalam Rangka Dies Natalis ke-49

KAFIB UNS Gelar Diskusi MBKM Bersama ANRI dan Badan Bahasa dalam Rangka Dies Natalis ke-49
SHARE

KAFIB UNS (PRABANGKARANEWS) – Dalam rangka Dies Natalis ke-49 Universitas Sebelas Maret (UNS), Keluarga Alumni Fakultas Ilmu Budaya (KAFIB) UNS mengadakan diskusi menarik bertajuk “Kerjasama Program MBKM (Tim ANRI & Tim Badan Bahasa)”. Acara ini akan berlangsung secara daring melalui Zoom Meeting pada Rabu, 12 Maret 2025, pukul 09.00 – 11.30 WIB.

Diskusi ini menghadirkan dua narasumber, yakni Mira Puspita Rini, S.Sos., M.Hum. (Direktur Penyelamatan Arsip ANRI) dan Dr. Ganjar Harimansyah, S.S., M.Hum. (Sekretaris Badan Pengembangan & Pembinaan Bahasa, Kemendikbudristek).

Mira Puspita Rini menyoroti peluang magang bagi mahasiswa UNS di ANRI dan instansi terkait dalam skema Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Ia menekankan bahwa mahasiswa dari berbagai fakultas dapat mengikuti program ini, menunjukkan komitmen luar biasa dalam implementasi MBKM.

Baca Juga  2 Jenazah Teroris OPM dan 1 Senjata Panjang Ditemukan Aparat, Olah TKP di Mayuberi

Sementara itu, Dr. Ganjar Harimansyah membahas pentingnya pembelajaran bahasa dan sastra di perguruan tinggi yang harus menyesuaikan diri dengan perubahan zaman dan perkembangan teknologi digital. Menurutnya, cakupan ilmu linguistik terus berkembang, sehingga mata kuliah yang sebelumnya diajarkan di tingkat S2 kini perlu diperkenalkan di jenjang S1.

Dr. Ganjar, perubahan yang sangat drastis disebabkan  pandemi Covid-19 yang mengubah metode pembelajaran dari luring ke daring, menuntut perguruan tinggi untuk terus memperbarui kurikulumnya agar relevan dengan kebutuhan mahasiswa dan masyarakat.

Diskusi ini akan dipandu oleh moderator Eko Susanto, S.Hum., M.Li, Gr., yang memastikan jalannya acara berlangsung lancar dan interaktif.